Faktor Biaya Usaha Coffee Shop

Harumnya aroma kopi yang menggoda, suasana hangat yang mengundang obrolan kerpa membuat banyak orang bermimpi memiliki coffee shop sendiri dan mungkin kamu salah satunya. 

Kamu ingin memulai bisnis coffee shop? Saat ini memulai bisnis coffee shop bisa menjadi pilihan yang menarik bagi para pecinta kopi yang ingin menjadi pengusaha. Namun, sebelum memulai penting untuk memahami berbagai biaya yang terlibat dalam membuka coffee shop. 

Penting untuk diingat bahwa dibalik bisnis yang sukses, pastinya terdapat perencanaan dari faktor keuangan atau bisnis yang matang. Artikel ini akan membantu kamu untuk mengetahui seputar biasa usaha coffee shop.

biaya coffee shop

Faktor yang Perlu Dipertimbangkan

1. Lokasi

  • Sewa Tempat: Biaya sewa tempat akan bervariasi tergantung dengan lokasi, luas, dan kondisi tempat. PIlihlah lokasi yang strategis dengan akses mudah dan target pasar yang jelas. 
  • Renovasi dan Dekorasi: Biaya renovasi dan dekorasi juga tergantung pada konsep dan desain yang kamu inginkan. Pertimbangkan untuk menggunakan material yang tahan lama dan mudah dibersihkan. 

2. Peralatan dan Perlengkapan

  • Mesin Espresso: Mesin ini merupakan investasi utama dalam coffee shop. Pilihlah mesin yang berkualitas dan sesuai dengan kebutuhan kamu. 
  • Grinder Kopi: Selain mesin espresso, kamu juga membutuhkan grinder kopi yang berkualitas untuk menghasilkan bubuk kopi yang optimal untuk espresso. 
  • Peralatan Brewing: peralatan brewing seperti pour over, french press, dan cold brew equipment mampu menarik pelanggan dengan preferensi kopi yang berbeda. 
  • Perlengkapan Barista: Perlengkapan barista seperti milk pitcher, tamper, dan termometer penting untuk menghasilkan kopi dengan kualitas yang maksimal. 
  • Peralatan Dapur. Peralatan dapur bisa seperti kulkas, oven, dan microwave diperlukan untuk menyediakan makanan dan minuman pendamping kopi. 
  • Peralatan makan dan Minum. Peralatan makan dan minum seperti cangkir, piring, dan sendok harus berkualitas dan sesuai dengan konsep dari coffee shop kamu. 

3. Bahan Baku 

  • Biji Kopi: Pilih biji kopi berkualitas tinggi dari roaster terpercaya. Biji kopi spesial dengan pemanggangan yang tepat akan menghasilkan kopi yang nikmat.
  • Susu: Susu segar atau susu nabati merupakan bahan penting untuk latte, cappucino, dan minuman kopi lainnya.
  • Sirup dan Perasa: Sirup dan perasa dapat digunakan untuk menambah variasi rasa pada minuman kopi.
  • Bahan makanan: Bahan makanan seperti roti, kue kering, dan sandwich dapat meningkatkan pendapatan kedai kopi kamu.

4. Biaya Operasional

  • Gaji Karyawan: Biaya gaji karyawan akan tergantung pada jumlah karyawan dan jam kerja mereka.
  • Listrik dan Air: Biaya listrik dan air merupakan biaya operasional yang penting. Gunakan peralatan hemat energi untuk menghemat biaya.
  • Internet: Koneksi internet yang stabil diperlukan untuk melayani pelanggan yang ingin menggunakan Wi-Fi.
  • Promosi dan Pemasaran: Biaya promosi dan pemasaran penting untuk menarik pelanggan baru dan meningkatkan kesadaran merek.

5. Biaya Lain-Lain

  • Izin Usaha: Biaya izin usaha dan pajak perlu diurus sebelum memulai bisnis kedai kopi.
  • Asuransi: Asuransi untuk melindungi bisnis kamu dari risiko seperti kebakaran dan kerusakan peralatan.

Total Biaya Usaha Kedai Kopi 

Total biaya usaha kedai kopi akan berbeda-beda tergantung pada skala usaha, lokasi dan konsep yang diinginkan. Biaya di atas hanya perkiraan dan dapat berubah sewaktu-waktu. Lakukan riset mendalam dan buat rencana bisnis secara matang sebelum memulai bisnis coffee shop.

Tips Menghemat Biaya Coffee Shop 

  • Carilah tempat yang murah: Pertimbangkan lokasi di luar kawasan kelas atas atau sewa bersama dengan bisnis lain.
  • Gunakan peralatan bekas: Carilah peralatan bekas yang masih berkualitas baik untuk menghemat biaya. seperti mesin espresso atau grinder kopi.
  • Buatlah menu sederhana: Fokus pada menu kopi dan minuman yang kamu kuasai untuk menghemat biaya bahan baku.
  • Lakukan promosi online: Gunakan media sosial dan platform online lainnya untuk mempromosikan kedai kopi kamu secara gratis.

Memulai bisnis coffee shop memerlukan perencanaan dan persiapan yang matang. Biaya yang diperlukan dapat bervariasi tergantung pada skala bisnis kamu, lokasi, dan konsep yang diinginkan. Lakukan riset mendalam, buat rencana bisnis yang realistis, dan terapkan tips menghemat biaya untuk memulai bisnis kedai kopi yang sukses.